Skip to main content

[Review Anime] Gokukoku no Brynhildr

[Review Anime] Gokukoku no Brynhildr - Hi friends, I hope you are all in good healthanimeanimenews, In the article you are reading this time with the title [Review Anime] Gokukoku no Brynhildr, We have prepared this article well for you to read and take information in it. hopefully the contents of the post Artikel 2014, Artikel Drama, Artikel Mystery, Artikel Related Post, Artikel Review Anime, Artikel Sci-Fi, Artikel Seinen, what we write you can understand. ok, happy reading.

Title : [Review Anime] Gokukoku no Brynhildr
link : [Review Anime] Gokukoku no Brynhildr

Baca juga


[Review Anime] Gokukoku no Brynhildr

Gokukoku no Brynhildr


Kali ini saya mau review anime bergenre Mystery bercampur Action. Anime ini diangkat dari manga karya Lynn Okamoto, yang berjudul ‘Gokukoku no Brynhildr’ atau mungkin lebih populer dengan judul inggrisnya: ‘Brynhildr in the Darkness’.

Tanggal Rilis
: 6 April 2014
Type: TV
Genre: Drama, Mystery, Sci-Fi, Seinen
Durasi: 23 Menit per Eps
Episode: 13
Rating: 7.04
Sumber Cerita: Manga
Studio: Arms

Sinopsis
Selama bertahun-tahun lamanya, Murakami Ryouta selalu dihantui oleh rasa bersalah setelah menyebabkan kecelakaan yang menewaskan temannya, Kuroneko. Namun pada suatu hari, seorang gadis murid pindahan bernama Kuroha Neko yang terlihat begitu mirip dengan Kuroneko tiba - tiba saja muncul di kelasnya. Meski sulit dipercaya, Ryouta tetap merasa curiga dan kemudian berusaha mencari tahu apakah gadis tersebut memang Kuroneko yang dia kenal. Akan tetapi, ketika akhirnya berhasil mengetahui identitas asli Neko, Ryouta malah mendapati dirinya terlibat dalam perjuangan hidup-mati para penyihir, yaitu gadis - gadis korban suatu eksperimen rahasia yang kini memiliki kemampuan ajaib.

PV
 

Jalan Cerita
Anime ini memulai misterinya dengan sangat baik dan menjaga misterinya tersebut agar senantiasa hidup. Ada yang seketika membuat penasaran pada kemunculan Neko yang tiba - tiba dan kemampuannya untuk menebak suatu bencana yang akan terjadi. Anime ini mengungkap misterinya sedikit demi sedikit melalui petunjuk - petunjuk kecil yang menjawab sebagian pertanyaan dan menimbulkan pertanyaan - pertanyaan lain sekaligus. Namun sayangnya, nilai positif anime ini cuma sampai di sini. Elemen Science Fiction yang anime ini gunakan ternyata lebih cenderung hanya berupa Pseudo Science. Dengan kata lain, semua istilah sains dan teknologi yang disebutkan tidak lebih daripada topeng yang berusaha agar kekuatan para tokohnya terkesan ilmiah, tetapi sesungguhnya sama sekali tidak pernah memberi penjelasan atau bahkan teori logis tentang bagaimana sains menghasilkan kekuatan tersebut. Jika memandang anime ini hanya sebatas pertarungan gadis - gadis dengan kekuatan Supernatural, kelemahan ini seharusnya bukan masalah, tetapi inti utama anime ini adalah teknologi misterius bahwa semua kejadian di dalam ceritanya berawal dari suatu teknologi yang penonton tidak pernah lihat sebelumnya. Maka, ketika teknologi tersebut sebagian besar ternyata hanyalah khayalan yang dibuat-buat, keseluruhan misteri di anime ini pun mendadak tidak lagi menyisakan banyak daya tarik. Yang lebih buruk, misteri merupakan satu-satunya sisi dari anime ini yang benar - benar memiliki daya tarik. Sesekali memang terdapat komedi yang efektif dan aksi yang seru, namun jumlahnya terlalu jarang untuk bisa menyediakan hiburan yang berkelanjutan, sedangkan sisanya adalah adegan - adegan hampa antara Ryouta dan para tokoh gadis yang sekilas tampak romantis tetapi kemudian tidak menuju ke mana pun.

Karakter
Beberapa pilihan tindakan Ryouta mungkin terlihat tidak alami, misalnya ketika dia melakukan sesuatu yang telah diramalkan oleh Neko akan menjadi penyebab kematiannya hanya demi membuktikan kebenaran dari ramalan tersebut. Namun jika mempertimbangkan rasa bersalah bahwa dia memicu kejadian yang menewaskan Kuroneko, karena dia tidak percaya ucapan gadis itu, keinginan Ryouta untuk memperbaiki kesalahannya dan mencari bukti yang bisa membuatnya percaya pada Neko pun mulai terasa masuk akal. Atau paling tidak, seandainya berada di posisi Ryouta tidak ada seorang pun yang bisa secara pasti menyangkal bahwa mereka tidak akan melakukan tindakan yang sama, terlebih karena Neko kemudian sangat mirip dengan si teman yang tewas. Demikian pula halnya dengan motivasi Ryouta secara umum untuk terus melibatkan diri dalam masalah Neko. Meski sederhana, alasan yang jelas dan tegas memberinya pondasi yang kokoh sehingga setiap pengorbanan yang dia lakukan selalu bisa dimaklumi. Tidak ada lagi karakter lain yang memiliki peran penting ataupun memberi kontribusi yang berarti. Dan belakangan anime ini terkesan seolah hanya berusaha menampilkan sebanyak mungkin tokoh baru, tetapi setidaknya pada Ryouta, anime ini menunjukkan bagaimana caranya membuat seorang tokoh utama yang seharusnya.


Art
Serupa dengan ceritanya, animasi di anime ini terlihat sangat bagus pada episode - episode awal. Namun entah mengapa, menjelang akhir cerita, kualitasnya kemudian menurun jauh. Jika sebelumnya memperhatikan setiap detail, anime ini mendadak terkesan malas. Gerakan para tokohnya terlihat begitu kaku dan bahkan pada beberapa adegan anime ini seperti tidak peduli sama sekali dengan animasinya, sehingga tokoh - tokoh tersebut tampak seolah tiba - tiba saja berubah posisi.


Musik
Lagu Opening anime ini hanya instrumental, tanpa lirik sama sekali. Namun karena lagu instrumental inilah yang menjadikan suasana dan feel dari anime ini semakin terasa. Dan Lagu penutupnya memiliki nada ceria namun syahdu, menjadi penutup yang indah untuk setiap episodenya.

Overall
Jalan Cerita: 6.5 / 10
Karakter: 6.5 / 10
Art: 7 / 10
Musik: 8.5 / 10
Gokukoku no Brynhildr: 7 / 10

Di pertengahan awal, anime memenuhi semua kriteria untuk menjadi karya yang bagus. Storytelling yang pandai dalam menyampaikan misteri, animasi yang memerhatikan setiap detail, dan penulisan yang cermat atas tokoh utamanya. Namun di pertengahan akhir cerita, kualitas anime ini mendadak menurun di segala aspek.


That's the article [Review Anime] Gokukoku no Brynhildr

That's it for the article [Review Anime] Gokukoku no Brynhildr this time, hopefully can be useful for all of you. okay, see you in another article post.

You are now reading the article [Review Anime] Gokukoku no Brynhildr with link address https://animeanimenews.blogspot.com/2019/04/review-anime-gokukoku-no-brynhildr.html
Comment Policy: Please write your comments that match the topic of this page post. Comments containing links will not be displayed until they are approved.
Open Comments
Close Comment