Skip to main content

[Review Anime] Fantasista Doll

[Review Anime] Fantasista Doll - Hi friends, I hope you are all in good healthanimeanimenews, In the article you are reading this time with the title [Review Anime] Fantasista Doll, We have prepared this article well for you to read and take information in it. hopefully the contents of the post Artikel 2013, Artikel Fantasy, Artikel Magic, Artikel Related Post, Artikel Review Anime, Artikel Sci-Fi, what we write you can understand. ok, happy reading.

Title : [Review Anime] Fantasista Doll
link : [Review Anime] Fantasista Doll

Baca juga


[Review Anime] Fantasista Doll

Fantasista Doll


'Fantasista Doll', anime tentang boneka - boneka kah ? untuk umur berapa nih ? untuk anak - anak ya ?. Itulah yang terpikirkan oleh saya ketika mendengar judul anime ini.

Tanggal Rilis
: 7 Juli 2013
Type: TV
Genre: Sci-Fi, Magic, Fantasy
Durasi: 23 Menit per Eps
Episode: 12
Rating: 6.21
Sumber Cerita: Original
Studio: Hoods Entertainment, Production IMS

Sinopsis
Menceritakan tentang Uzume Ono yang merupaan seorang mahasiswa muda dan mantan juara kompetisi permainan kartu perdagangan. Dia dipercaya dengan perangkat khusus yang berisi enam Fantasista Dolls kuat. Boneka ini adalah makhluk hidup maya yang tinggal di kartu yang sekarang dikendalikan oleh tuan baru mereka, Uzume.

PV
 

Jalan Cerita
Pesan tentang Friendship yang menjadi inti anime ini terasa terlalu dipaksakan kepada penonton. Semua masalah bisa diselesaikan bersama teman dan semua lawan adalah teman yang hanya sedang kebingungan. Akibatnya, meski terdapat beberapa hal mendetail yang menjaga episode-episodenya tetap bervariasi, pada akhirnya anime ini terkesan terlalu monoton. Salah satu penyebabnya adalah karena tidak ada cerita dengan latar belakang yang jelas sebagai media untuk menyampaikan pesan tersebut secara baik. Bagaimana dan untuk apa kartu - kartu itu dibuat ? siapa yang membuatnya ? siapa sebenarnya si Rafflesia no Kimi dan organisasi di belakangnya ? kenapa dia mesti memilih Uzume ? Pertanyaan - pertanyaan mendasar seperti ini dibiarkan tidak pernah terjawab. Bahkan jika anime ini secara eksklusif membangun cerita di sekeliling pesannya, seharusnya anime ini bisa melakukannya dengan jauh lebih baik. That being said, di luar dugaan, anime ini justru punya nilai yang lumayan di bagian Comedynya. Dari bentuk kelakuan aneh para tokohnya dan kekuatan tidak lazim dari kartu-kartunya, anime ini sesekali menyajikan lelucon yang sederhana namun efektif mengundang tawa. Oleh karena itu, meski ceritanya sendiri mungkin bukan yang paling menarik, masih ada hiburan yang bisa dinikmati di dalamnya.

Karakter
Karakter para tokohnya tidak dikembangkan cukup dalam, sehingga mereka semua terasa terlalu mirip satu dengan yang lain. Bukan berarti bahwa mereka tidak memiliki ciri khas mereka sendiri, hanya saja kekhasan tersebut semisal keragu-raguan Uzume dan sikap dingin Kagami menggambarkan diri mereka cuma untuk sesaat sebelum kemudian menjadi hal yang tidak lagi punya makna apa - apa. Sasara mungkin masih bisa menjadi pengecualian, sebab sifat keras kepalanya bertahan sampai akhir untuk terus mendefinisikan karakternya, tetapi Uzume dan tokoh lainnya melebur menjadi satu pola yang hampir sama.


Art
Animasinya terlihat agak kasar, tetapi secara keseluruhan anime ini tetap memuaskan. Adegan pertarungannya bisa terlihat cukup seru, dan bahkan aktivitas - aktivitas kecil di dalam ceritanya juga tetap mendapatkan perhatian yang tidak asal-asalan. Kesalahan anime ini yang paling menonjol ada pada beberapa adegannya, gerakan tokoh-tokohnya terkesan terlalu lambat, bagaikan efek Slow Motion yang salah tempat. Namun dari semua kekurangannya itu, visual anime ini masih cukup enak ditonton.


Musik
Untuk Opening dan Endingnya cukup enak didengar. Untuk BGM, entahlah kayaknya sudah sesuai, dan saya rasa cukup membawa saya mengikuti alur ceritanya.

Overall
Jalan Cerita: 7 / 10
Karakter: 6 / 10
Art: 7.5 / 10
Musik: 7 / 10
Fantasista Doll: 7 / 10

Semua orang membutuhkan teman. Meskipun teman tersebut hanyalah gadis - gadis tidak nyata yang berupa kumpulan data elektronik. .... Wait, really ? .... sebagian orang mungkin akan menganggap pesannya masih sedikit terlalu aneh. Tetapi terlepas dari itu, masalah sesungguhnya yang dimiliki anime ini adalah tidak memiliki sebuah cerita yang solid untuk menyampaikan pesan tersebut. Ada banyak pertanyaan mendasar yang tidak terjawab, dan karakter di antara para tokohnya terasa terlalu mirip untuk bisa dikatakan menarik diikuti. Namun, animasi yang diperlihatkan dari awal sampai akhir masih cukup bagus, jadi jika kalian memang membutuhkan teman untuk menghabiskan waktu luang kalian, anime ini tetap bisa menjadi pilihan yang memuaskan.


That's the article [Review Anime] Fantasista Doll

That's it for the article [Review Anime] Fantasista Doll this time, hopefully can be useful for all of you. okay, see you in another article post.

You are now reading the article [Review Anime] Fantasista Doll with link address https://animeanimenews.blogspot.com/2019/03/review-anime-fantasista-doll.html
Comment Policy: Please write your comments that match the topic of this page post. Comments containing links will not be displayed until they are approved.
Open Comments
Close Comment